Minggu, 24 Juli 2011

Spaghetti

Tetanggaku ujug-ujug kasih oregano ke aku. Senangnya :D Sudah lama aku nggak bikin spaghetti. Salah satu alasannya kudu beli oregano yang harganya relatif mahal terus nanti juga bakal nyisa. Emang sih, ada pasta bolognaise yang bisa beli jadi. Cuma kan lebih mantap kalau bikin sendiri.

Kemarin aku masak spaghetti. Si sulung juga sudah lama kepengen gara-gara sering lihat teman-temannya pamer makan spaghetti. Padahal masak spaghetti itu kalau diniatin ya cuma sebentar ya, ini ibunya aja yang malas dan pelit.

Nah, setelah kerja sebentar di dapur, ini dia hasilnya:


Eh, di foto itu aku pakai label my kitchen project. Ini nama albumku di fesbuk. Daripada edit foto lagi sudah aja aku pakai foto yang sama yang aku pasang di fesbuk. Lihat tampilan botol wine di sebelahnya? Itu pelengkap yang sempurna buat mengakhiri makan spaghetti. Wine itu oleh-oleh dari seorang kawan yang baru saja pulang dari Paris, Perancis. O ya, sisa oregano masih bisa terlihat di wadah mungil tupperware bertutup merah itu. Lumayan, masih bisa buat bikin spaghetti dua, tiga kali lagi..

Happy spaghetti, everybody :D

Tidak ada komentar: